Aksara Pencipta
Judul: “Aksara
Pencipta”
Lahirnya buku ini melalui
proses yang cukup panjang. Cerita awalnya di bulan Februari 2023 saat pembukaan
penerimaan Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2023, kami selaku Dosen
Pendamping yang saat itu masih di Yogyakarta mencoba menghubungi 5 mahasiswa
Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, yaitu Zubair Baharuddin, Anggreani Ningsih,
Renita Ashari, Nur Azizah, dan Herawati.
Proses bimbingan persiapan
penyusunan proposal, revisi, hingga pengunggahan proposal dilakukan secara
daring. Perbedaan waktu 1 jam antara Yogyakarta (WIB) dan Kolaka (WITA)membuat
kami terkadang tidak sadar bahwa hari sudah tengah malam, dan ditandai transisi
tanggal di kalender laptop. Hingga akhirnya, pada 15 Juni 2023 usulan PKM-RSH
ini diumumkan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan – Kemendikbudristek RI sebagai salah satu yang
lolos pendanaan. Mahasiswa tersebut di atas yang kemudian menjadi Tim PKM-RSH
USN Kolaka yang kemudian menginisiasi lahirnya buku ini.
Buku berjudul
“Aksara Pencipta” ini meskipun terlihat sederhana, namun merupakan representasi
nyata begitu kuatnya semangat berkarya, berimajinasi, dan berkolaborasi para
generasi muda dalam menguatkan literasi Indonesia, terkhusus di Kabupaten
Kolaka, Sulawesi Tenggara.
Penulis:
Bair Pawatta,
Suci, Anggi,Athar, Asrar, Renita,Santy, Oktaviani, Azizah, Hera,Fauziah,
Samosir, Hidayah, Saldiyansyah, Nurpaida, Adriani, Humaira, Yunisma, Melan,
Elizabet S., Yahya, Julfikar, Haslinda,
Yunus, Halija, Mukadar, Jumiati,
Sutarni, Yahya, Nasrullah, Liliana, Farihah, Saidah, Sarina, Sulastri, Fairy,
Peri Tiga Detik, Damayanti
Penyunting:
Dr. Sarmadan,
M.Pd.
Tata
Letak:
Zubair Baharuddin
Desain
Sampul:
Anggreani Ningsih
ISBN : –
Link :